7 Prediksi Profesi Punah, Adakah Pekerjaan Anda?

Sudah tahu prediksi profesi punah? Di era digital yang serba teknologi, efeknya bisa merambah ke pekerjaan manusia

prediksi profesi punah

Daftar Isi

Prediksi Profesi Punah - Pada era digital yang serba mengandalkan teknologi, efeknya bisa merambah ke banyak hal termasuk profesi yang dijalani manusia.

Sudah banyak lembaga di dunia yang meneliti hal ini. Penelitian terbaru dari World Economic Forum memperkirakan bahwa pada tahun 2025, mesin akan melakukan pekerjaan 71% lebih banyak dibandingkan dengan yang dilakukan manusia saat ini.

Bisakah terbayangkan jika pekerjaan Anda tiba-tiba diambil alih oleh mesin?

Menghadapi hal seperti ini dibutuhkan upaya untuk memahami potensi teknologi baru untuk menciptakan lapangan kerja, meningkatkan produktivitas manusia, dan mempersiapkan SDM untuk peran baru yang muncul.

Beberapa tantangan pun muncul, misalnya untuk memberi pelatihan ulang, memungkinkan kerja jarak jauh, dan membangun sistem yang aman untuk melindungi pekerja dari risiko.

prediksi profesi punah

Apa Saja Profesi yang Diprediksi Akan Punah?

Karena kebutuhan dunia kerja yang meningkat, maka kebutuhan akan tenaga kerja pun bertambah. Dengan bertambahnya pekerja, maka biaya operasional bisa naik.

Hal tersebut mendorong perusahaan berusaha mencari alternatif lainnya yang lebih efisien. Dengan teknologi, biaya pun bisa lebih ditekan. Jadi apa saja profesi manusia yang diprediksi akan punah tergantikan mesin?

Inilah ulasannya seperti yang dirangkum dari Career Addict dan Forbes.

1. Profesi Teller Bank

Teller bank memang termasuk pekerjaan yang sangat familiar untuk masyarakat karena bisa memberi layanan dan kemudahan bagi nasabah yang datang ke bank untuk bertransaksi.

Tapi ternyata pekerjaan yang satu ini termasuk salah satu yang bisa punah karena kemajuan teknologi.

Beragam inovasi kini sudah tersedia untuk mempermudah masyarakat bertransaksi, bahkan tanpa berkunjung ke bank dan bertemu teller. Saat akan setor tunai pun juga sudah tersedia ATM untuk setor tunai.

Untuk beberapa layanan seperti transfer atau pembayaran, masyarakat mulai terbiasa melakukannya secara online.

2. Juru Masak di Restoran Cepat Saji

Juru masak di restoran cepat saji atau fast food adalah pekerjaan selanjutnya yang termasuk prediksi profesi punah. Karena teknologi terus berkembang, memasak dengan cepat sudah bisa dikerjakan oleh mesin.

Dengan mesin, proses memasak bisa lebih cepat dan kualitasnya lebih konsisten untuk jumlah yang lebih banyak. Memakai mesin juga bisa memangkas biaya operasional, jadi pemilik restoran bisa lebih untung.

3. Travel Agent

Jika dahulu travel agent diandalkan untuk rencana liburan keluarga, maka sekarang tidak sama lagi. Travel agent juga menjadi salah satu layanan yang digantikan teknologi.

Saat ini pun sudah terlihat dengan adanya beragam jenis start up untuk memesan tiket yang memudahkan banyak orang untuk berlibur.

Apalagi di tengah masa pandemi, tren liburan banyak berkurang karena manusia butuh menjaga jarak. Hal ini bukan berarti pekerjaan dalam dunia travel sudah tidak ada, justru terbuka lebar dan semakin inovatif.

Liburan dengan dengan konsep staycation juga banyak diminati dengan kebebasan memilih sendiri fasilitasnya mulai dari berangkat sampai pulang.

4. Pekerja di Pabrik Tekstil

Prediksi profesi punah selanjutnya adalah pekerja pabrik tekstil. Industri tekstil selama ini dikenal banyak menyerap tenaga kerja.

Tapi, biaya tenaga kerja yang naik, kompetisi global, dan beragam tekanan supaya sektor industri tekstil jadi lebih modern, mendorong banyak negara maju mengubah sistem kerjanya.

Ketika teknologi sudah semakin maju, maka produksi bisa lebih cepat. Kualitas produksi pun bisa lebih baik dibandingkan buatan manusia.

5. Telemarketer

Telemarketer adalah seseorang yang tugasnya memasarkan suatu produk barang atau jasa melalui sambungan telepon. Di dalam telepon biasa dilakukan penawaran dan berbagai macam negosiasi.

Tapi faktanya di lapangan banyak masyarakat yang merasa terganggu karena telepon telemarketing dan menganggapnya berisiko penipuan.

Hal tersebut ternyata sudah bisa diatasi dengan teknologi AI (Artificial Intelligent) yang juga bisa untuk menganalisis pemasaran, selera konsumen, dan menemukan rekomendasi pemasaran yang potensial.

6. Kasir

Meskipun saat ini peran kasir sangat penting untuk membantu transaksi pembeli di supermarket atau minimarket, tapi trennya akan berubah beberapa tahun lagi.

Tugas untuk mengoperasikan mesin kasir semakin berkurang pada masa mendatang. Peran kasir juga sudah banyak digantikan aplikasi yang bisa memudahkan pembeli agar bisa melakukan proses pembayaran sendiri.

Penerapan cara kerja mesin kasir modern juga menjadi pilihan para pemilik usaha yang berpikir inovatif.

7. Operator Pabrik

Pekerjaan yang melibatkan tugas-tugas repetitif dalam pengaturan mesin atau lini produksi dapat digantikan oleh robot industri yang dikendalikan oleh AI (artificial intelligence).

Di era AI, peran operator pabrik mengalami perubahan signifikan karena adopsi teknologi otomatisasi dalam proses produksi.

Operator pabrik tidak lagi hanya bertanggung jawab untuk secara langsung mengoperasikan mesin, tetapi juga untuk memantau kinerja mesin menggunakan sistem pemantauan.

Jadi, Apakah Profesi Anda Tergantikan?

Pekerjaan di segala bidang tentunya membutuhkan inovasi. Inovasi dilakukan agar proses kerja lebih efektif dan efisien, serta hasilnya pun lebih baik.

Siap atau tidak, manusia perlu beradaptasi dengan berbagai kondisi baru di masa depan. Termasuk jika pekerjaannya berisiko tergantikan teknologi.

Hal ini sebenarnya bisa menjadi kesempatan yang positif. Ketika banyak pekerjaan hilang atau punah, ternyata juga banyak profesi baru yang bermunculan.

Praktisi SDM perlu memahami tentang tren seperti ini, agar pengelolaan SDM timnya bisa optimal. Sehingga semuanya bisa berjalan sesuai hak dan kewajibannya.

Sangat penting bahwa perusahaan mengambil peran aktif dalam mendukung tenaga kerja melalui pelatihan skill dengan pendekatan baru. Individu juga memiliki kesadaran untuk belajar skill baru yang relevan.

Pihak pemerintah pun menciptakan lingkungan yang memungkinkan untuk transformasi tenaga kerja. Hal tersebut menjadi tantangan utama zaman sekarang.

prediksi profesi punah

Apakah Pekerjaan Anda Tergantikan?

Terkait prediksi profesi punah, apakah pekerjaan Anda tergantikan atau tidak, akan selalu ada opsi yang realistis untuk tetap bertahan. Selain beberapa jenis pekerjaan yang disebut di atas, masih ada juga pekerjaan lain yang tidak lepas dari risiko.

Yang terpenting adalah bagaimana mengetahui tren dunia kerja di masa depan. Setidaknya kita mengetahui pekerjaan apa saja yang lebih banyak dibutuhkan.

Serangkaian peran yang mengalami peningkatan permintaan di semua industri antara lain; analis dan ilmuwan data (data scientist), pengembang perangkat lunak dan aplikasi, dan spesialis e-commerce, spesialis media sosial, dan pekerja kreatif yang semuanya peran yang secara signifikan bersama perkembangan teknologi.

Peran yang memanfaatkan keterampilan manusia yang jelas menyentuh aspek psikologis juga tidak mudah tergantikan, bahkan juga akan mengalami peningkatan permintaan.

Kesimpulan

Apapun pekerjaan yang dilakukan manusia, semuanya pada dasarnya berjalan sesuai kebutuhan di bidangnya. Tren pekerjaan juga akan terus berubah, jadi kemampuan adaptasi manusia menjadi kuncinya.

Ketika ada prediksi profesi punah, sebenarnya manusia tidak benar-benar kehilangan. Inovasi pada mesin dan alat-alat berteknologi tinggi juga membutuhkan kemampuan berpikir manusia.

Dalam hal ini, perusahaan pun mendapat tantangan untuk lebih efisien dalam operasional, sekaligu memberdayakan timnya.

Ada banyak langkah yang bisa dilakukan untuk menjadi lebih efisien, salah satunya menata ulang hal-hal terkait data karyawan.

Untuk kebutuhan presensi karyawan, kini sudah ada aplikasi absensi online seperti Kerjoo yang juga memudahkan perusahaan mengelola timnya. Anda juga bisa menghubungi kami untuk mendapatkan informasi penggunaannya di perusahaan.

bg ads

Aplikasi Absensi Online

Gratis Trial 14 Hari