Peluang Usaha untuk Pekerja Kantoran yang Paling Cuan 2023
Peluang usaha untuk pekerjaan kantoran adalah sesuatu yang menarik untuk dieksplorasi di luar rutinitas kerja sehari-hari. Tanpa harus mengganggu
Daftar Isi
Peluang usaha untuk pekerjaan kantoran adalah sesuatu yang menarik untuk dieksplorasi di luar rutinitas kerja sehari-hari. Tanpa harus mengganggu waktu bekerja, usaha sampingan karyawan bisa menghasilkan cuan.
Apalagi dengan upaya yang tekun, melakukan usaha sampingan di luar jam kerja juga bisa jadi pilihan karir selanjutnya. Tidak jarang karyawan yang menekuni usaha atau bisnis yang kemudian menghasilkan pendapatan yang stabil. Dengan begitu, karyawan sudah punya pandangan pekerjaan setelah resign dari kantor.
Memang banyak potensi keuntungan jika karyawan bisa menjalani pekerjaan dan bisnis sekaligus. Tentu Anda harus memastikan bahwa tidak ada larangan dari kantor bagi karyawan yang punya usaha sampingan. Ketika kantor sudah mengizinkan, karyawan tinggal menjalankan sesuai minat dan kemampuan.
Apa Saja Peluang Usaha untuk Pekerja Kantoran?
Berikut ini adalah beberapa peluang usaha untuk pekerja kantoran yang telah kami rangkum dari berbagai sumber. Anda bisa mempertimbangkan salah satu atau beberapa yang bisa dijalankan di luar jam kerja.
1. Jualan Online
Ada banyak macam peluang jualan online atau bisnis online bagi pekerja kantoran. Agar cepat mendapat cuan, bisnis online bagi pekerja kantoran pastinya sudah bukan sesuatu yang sifatnya coba-coba.
Pekerja kantoran yang juga jualan online sebelumnya melakukan riset pasar yang cocok. Jadi, apapun produknya, dia sudah yakin bisa menjual ke target pasar yang spesifik.
2. Mengajar Les
Mengajar les di malam hari atau di akhir pekan adalah peluang usaha untuk pekerja kantoran. Apalagi kalau pekerja kantoran memiliki pengalaman atau latar belakang di bidang pendidikan. Mengajar les anak sekolah juga bisa menjadi sarana untuk menjaga minat atau passion seseorang selain pekerjaannya.
3. Freelance
Tidak sedikit pekerja kantoran yang juga menjadi pekerja lepas (freelancer) di akhir pekan. Menjadi freelancer sesuai keahlian memang terbukti bisa menghasilkan keuntungan.
Beberapa jasa freelance yang populer beberapa tahun terakhir adalah; jasa pembuatan website, design grafis, editor video, penulisan, admin media sosial, dan beberapa jenis pekerjaan era digital.
4. Jual Foto di Internet
Nah, untuk yang memiliki hobi fotografi juga bisa berpeluang mendapat penghasilan dengan menjual foto di internet. Peluang usaha untuk pekerjaan kantoran yang satu ini sudah banyak dilakukan orang.
Asal tahu strateginya, Anda pun bisa menghasilkan dari kegiatan ini. Untuk menjual foto di internet, beberapa tahapan pentingnya antara lain; menentukan niche fotografi, pastikan bahwa karya Anda original, dan pilih platform yang sesuai.
5. Content Creator
Anda pasti sudah tidak asing dengan profesi content creator. Content creator adalah seseorang yang menciptakan materi yang menghibur atau mendidik untuk diekspresikan melalui media sosial atau platform lainnya. Ada banyak sekali ruang lingkup pekerjaan content creator.
Ini adalah pekerjaan yang sangat membutuhkan kreativitas dan keunikan. Secara sederhana, sistem kerja content creator misalnya dengan membuat konten yang relevan dengan audiens atau membuat konten yang sesuai dengan brand.
6. Budidaya Ikan
Budidaya ikan juga termasuk peluang usaha untuk pekerjaan kantoran yang bisa dilakukan di luar jam kantor. Tergantung dari jenis ikannya, cara untuk mengelola usahanya tentu berbeda. Misalnya ikan hias atau ikan untuk dikonsumsi. Agar bisa lebih maksimal hasilnya, Anda membangun tim agar bisa bagi tugas dalam bisnis sampingan ini.
7. Menjual Kue
Jualan kue juga termasuk peluang usaha untuk pekerja kantoran yang tidak ada matinya. Anda bisa tawarkan ke rekan kerja, tetangga, atau pelanggan setia yang bisa dijangkau lewat iklan media sosial. Bukan hanya tentang keuntungan yang didapat, tapi ini juga menjadi sarana relaksasi setelah bekerja di kantor.
8. Menjual Produk Digital
Produk digital adalah produk apa pun yang Anda jual secara online yang tidak memiliki bentuk atau substansi fisik. Misalnya; e-book, software, aplikasi, foto, materi online course, template video, podcast, video, musik, berbagai template pendukung produktivitas.
Bahkan jika Anda sudah menjadi bagian dari ekonomi digital, Anda mungkin menemukan aliran pendapatan baru untuk ditambahkan ke bisnis Anda yang sedang berkembang.
9. Menjadi Reseller
Reseller membeli produk dengan tujuan menjualnya nanti dengan harga lebih tinggi. Mereka membeli barang dan jasa dari produsen dalam jumlah besar, sehingga mereka biasanya akan menerima diskon.
Reseller menjual kembali produk dari produsen ke pengguna akhir. Secara teknis, cara kerja reseller mirip seperti pedagang online yang melakukan penjualan langsung ke customer.
10. Bergabung ke Program Affiliate
Bagaimana jika pekerja kantoran bisa menghasilkan uang kapan saja, dari mana saja, dan bahkan tanpa banyak bekerja. Pastinya pekerjaan utama di kantor tetap dilakukan. Bergabung ke program affiliate adalah salah satu pilihan tepat saat ini.
Affiliate marketing cukup mencari produk yang mereka sukai, lalu mempromosikan produk itu dan mendapatkan sebagian keuntungan dari setiap penjualan yang mereka hasilkan. Penjualan dilacak melalui tautan afiliasi dari satu situs web ke situs web lainnya.
Selain peluang usaha yang telah disebut di atas, tentu saja masih banyak lagi yang dapat dijalankan. Apalagi saat ini, peluang usaha di era digital sangatlah banyak.
Yang tidak kalah penting adalah untuk tetap menjalankan semuanya sesuai prioritas. Jangan sampai kesibukan pekerjaan sampingan (side hustle) justru membuat kewalahan dan mengurangi produktivitas di pekerjaan utama.
1. Sesuaikan dengan Aturan Kantor
Pada dasarnya, perusahaan memiliki aturan yang spesifik tentang jam kerja dan jam istirahat. Setelah karyawan selesai bekerja dan pulang ke rumah, artinya itu adalah waktu pribadi mereka.
Di luar jam kantor, karyawan bebas untuk melakukan kegiatan mereka, termasuk untuk menjalankan usaha. Kecuali jika kantor memang melarang untuk memiliki usaha lain, maka sebaiknya fokus dulu dengan pekerjaan utama.
2. Jangan Gunakan Fasilitas Kantor
Meskipun kantor mengizinkan karyawan untuk melakukan usaha sampingan, tapi karyawan tidak boleh memakai fasilitas kantor untuk kegiatan tersebut. Misalnya laptop, handphone, aplikasi atau software kantor tidak boleh dimanfaatkan untuk mencari keuntungan pribadi.
Fasilitas kantor pada dasarnya hanya digunakan untuk pekerjaan yang memberi kontribusi ke perusahaan. Jadi, tidak boleh memanfaatkan aset perusahaan untuk kepentingan sendiri.
3. Memisahkan Rekening untuk Gaji dan Bisnis Sampingan
Sebagai karyawan, tentunya setiap bulan ada penghasilan atau gaji yang didapatkan. Begitu juga peluang usaha untuk pekerjaan kantoran yang menghasilkan cuan.
Memisahkan rekening gaji dan hasil bisnis bisa meningkatkan kedisiplinan soal uang. Hal ini dapat memudahkan untuk membuat laporan keuangan, khususnya bisa mengetahui kemajuan usaha yang dilakukan.
Apapun pekerjaan dan bisnis yang dilakukan, jangan lupa untuk selalu mengevaluasi hasilnya dari waktu ke waktu. Dengan evaluasi, maka Anda dapat mengetahui aspek apa saja yang harus diperbaiki atau ditingkatkan lagi
Kesimpulan
Demikianlah penjelasan tentang peluang usaha untuk pekerjaan kantoran yang menguntungkan. Selama usaha sampingan ini cocok dengan Anda dan tidak mengganggu kesibukan kerja, maka Anda dapat melanjutkannya.
Tidak menutup kemungkinan bahwa pekerjaan sampingan yang Anda lakukan dapat berkembang pesat. Kemudian Anda pun bisa membangun tim untuk mengelola bisnis.
Tapi, jika bisnis sampingan masih terasa berat bagi Anda untuk mengatur waktunya, Anda bisa memilih yang lain. Bergabung di program affiliate marketing adalah salah satu yang paling realistis untuk dijalankan.
Bagaimana cara mengikuti program affiliate? Tentunya Anda bisa memilih produk atau layanan dari brand perusahaan yang membuka program affiliate.
Nantikan informasi seputar peluang program affiliate dari Kerjoo. Anda juga dapat mengikuti berbagai update info tentang fitur Kerjoo atau layanan unggulan lain yang bermanfaat bagi perusahaan Anda.
Aplikasi Absensi Online
Gratis Trial 14 Hari