Kerja di Depan Komputer? Kenali Posisi Duduk yang Benar

Kerja di Depan Komputer? Kenali Posisi Duduk yang Benar

Daftar Isi

Kerja di depan komputer dalam waktu yang lama sepertinya sudah menjadi kebiasaan sehari-hari buat pekerja kantoran. Jika sudah terlalu lama, rasanya pasti akan kaku atau pegal di leher. Di bagian punggung juga akan terasa tidak nyaman jika duduk lama dengan posisinya yang keliru. Posisi duduk yang salah memang menyebabkan beberapa risiko. Risikonya bisa berlaku jangka pendek maupu jangka panjang dan tentunya berbahaya.

Apakah selama ini Anda mengalami kondisi pegal-pegal di tubuh, khususnya pinggang dan juga mata lelah? Sering kali Anda mengalami yang seperti itu saat kerja di depan komputer. Tapi, bagaimana kalau pekerjaan sehari-hari Anda memang mengharuskan itu? Sebenarnya ada cara yang tepat supaya tetap bisa bekerja produktif tanpa harus mengorbankan kondisi kesehatan. Salah satu caranya adalah dengan mengatur posisi duduk yang benar.

Pentingnya Posisi Duduk ketika Kerja di Depan Komputer

Posisi duduk saat bekerja di depan komputer bisa melibatkan banyak hal, misalnya jarak mata dengan layar komputer atau laptop, kondisi tulang belakang, posisi meja dan kursi, sampai sudut kemiringan saat mata melihat layar komputer atau laptop di meja. Posisi yang benar saat duduk artinya menjaga bagian-bagian penting pada tubuh untuk tetap berada pada postur yang sesuai. Saat duduk, tekanan di tulang belakang bisa meningkat dibandingkan saat berdiri ataupun berbaring. Apabila posisi duduknya tidak benar, maka risiko kesehatan lainnya bisa muncul. Kemunculan gangguan kesehatan pun sering tidak disadari, karena memang dianggap sepele.

Saat Kerja di Depan Komputer, Perhatikan Hal Ini

Untuk mengatasi kemungkinan adanya masalah kesehatan, ketahui posisi duduk yang disarankan saat bekerja seharian di depan komputer. Bukan sekadar untuk memberi kenyamanan pada diri, tapi posisi duduk juga mempengaruhi tingkat konsentrasi. Dengan posisi yang tepat, Anda pun tidak akan cepat lelah dan masih punya waktu untuk melakukan banyak hal lain.

Coba praktikkan langkah seperti ini agar tubuh bisa menyesuaikan dengan posisi yang baik dan benar. Pertama-tama, mulailah duduk pada kursi kerja Anda seperti biasa. Kali ini lakukan relaksasi terlebih dahulu. Gerakkan bahu dan leher ke depan ke posisi sedikit membungkuk. Lakukan itu beberapa detik dan setelah itu tarik perlahan bahu dan leher ke dalam posisi tegak. Dalam posisi duduk tegak, doronglah punggung bagian bawah agak ke depan sampai lengkungan tulang belakang pun agak ke depan.

kerja di depan komputer

1. Posisi Layar Tidak Terlalu Tinggi atau Rendah

Pada saat duduk dan kerja di depan komputer, perhatikan posisi layar di depan Anda. Sebisa mungkin posisinya tidak terlalu menunduk. Rentangkanlah lengan dan sesuaikan antara jarak layar dengan mata. Sesuaikan juga berapa tingginya layar monitor Anda. Pada bagian atas layar jangan lebih dari 4,5 cm di atas pandangan mata. Anda pun bisa coba mengatur tinggi layar dengan laptop holder atau memakai tumpukan buku untuk tumpuan laptop. Tentu saha tebal bukunya disesuaikan dengan tinggi layar yang pas untuk penglihatan paling nyaman.

2. Pakai Kursi Kerja Ergonomis

Penting sekali untuk memahami jenis kursi apa yang biasa Anda gunakan ketika beraktivitas kerja di depan komputer atau laptop. Kursi kerja sebaiknya yang bisa disesuaikan posisinya dan mempunyai penyokong punggung atau lumbar support sesuai posisi meja. Ukuran yang ideal untuk posisi kursi duduk yang tepat adalah 38-55 cm dihitunga dari lantai, sedangkan mejanya kurang lebih 72-75 cm dihitung dari lantai. Jika Anda bekerja dari rumah pun, alangkah baiknya untuk alokasikan budget untuk membeli kursi kerja ergonomis. Dengan begitu, tubuh bisa tetap tegak tapi tidak kaku.

3. Sesuaikan Posisi Keyboard dan Mouse

Posisi keyboard dan mouse juga mempengaruhi kenyamanan saat duduk di depan komputer. Keyboard harus tepat di depan layar monitor Anda. Jika Anda memakai laptop, fokuskan dengan posisi mouse-nya saja. Sisakan sekitar 12 cm antara ujung keyboard dan meja, jadi pergelangan tangan masih punya ruang istirahat saat mengetik. Apabila keyboard tinggi dan harus memiringkan bagian pergelangan tangan untuk mengetik, maka carilah sandaran tangan yang lumayan empuk.

Sandaran pergelangan tangan bisa membantu untuk mengatur posisi tangan yang rata dengan keyboard. Ketegangan ketika mengetik bisa memicu kelelahan otot dan juga rasa sakit. Posisikan mouse sejajar dengan keyboardnya dan tentunya mudah untuk dijangkau tangan Anda. Ketika memakai mouse, pergelangan tangan harus lurus dengan lengan atas berada di samping dengan posisi cukup rileks.

4. Letakkan Alat yang Sering Anda Gunakan di Dekat Anda

Benda atau alat yang sering dipakai seperti telepon, stapler, catatan, pensil, dan lain-lain sebaiknya diletakkan di dekat Anda ketika Anda duduk. Gerakan peregangan untuk mengambil alat-alat tersebut dibutuhkan untuk dapat melatih otot agar tidak kaku. Memang bisa juga untuk meletakkannya agak jauh agar Anda bergerak lebih aktif, tapi hal itu akan menjadi tidak bijak jika kemudiaan justru memakan waktu lebih lama dan membuat konsentrasi terganggu karena berpindah-pindah tempat.

kerja di depan komputer

5. Kerja di Depan Komputer Juga Perlu Relaksasi

Posisi ini mungkin terasa tidak nyaman dan agak dipaksakan pada awalnya, tapi tetap tahanlah posisi seperti ini dalam waktu beberapa detik. Secara perlahan, lepaskanlah posisi duduk seperti ini. Tahanlah punggung Anda karena Anda akan terbiasa duduk pada posisi yang benar. Apabila kursi di tempat Anda kerja di depan komputer tidak punya penopang tulang punggung bagian bawah, bisa Anda selipkan bantal ukuran kecil di antara kursi dan punggung bagian bawah. Alat pendukung seperti ini sederhana, tapi bisa membantu mempertahankan posisis tubuh yang benar saat duduk.

Kesimpulan

Posisi kerja di depan komputer memang penting sekali untuk diperhatikan, agar tubuh tetap sehat dan bugar saat bekerja sehari-hari. Selain poin-poin di atas, pastikan juga bahwa lingkungan kerja Anda mendapatkan pencahayaan cukup. Jika dirasa masih kurang, maka Anda bisa buka jendela atau menambah lampu meja. Kesehatan dalam bekerja tidak kalah penting dari produktivitas, karena tanpa tubuh yang sehat maka tidak akan ada hasil kerja yang produktif. Karena itulah, tetap sempatkan untuk istirahat sejenak seperti mengambil minum, mencuci muka, atau ke toilet. Hal tersebut bermanfaat agar aliran darah tetap lancar sesudah duduk dan kerja di depan komputer dalam waktu yang lama. Kerjoo.com juga memahami pentingnya kesehatan dalam bekerja, dalam hal ini adalah fasilitas aplikasi absensi yang higienis karena tidak perlu memakainya bergantian dengan orang banyak. Prosesnya juga mudah karena aplikasinya tersedia di handphone masing-masing dan mudah dilakukan dari manapun dan kapanpun.

kerja di depan komputer
bg ads

Aplikasi Absensi Online

Gratis Trial 14 Hari